Sekolah Menengah
Pertama (SMP) Negeri 17 Bandar
Lampung dirintis pendiriannya pada tanggal 20 November
1984 dengan nama Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 4 Teluk Betung, dengan
keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No. 0557/0/84
dengan NSS 201120.003094.
Sejak berdirinya SMP
Negeri 4 Teluk Betung, diberikan hak penuh untuk mengelola sendiri oleh
pimpinan sesuai pelaksanaan dengan peraturan yang telah berlaku di lingkungan
Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, dibawah naungan Pendidikan Dasar Menengah
Umum (Dikmemum).
Dengan demikian semua kegiatan Pendidikan secara langsung menjadi tanggung
jawab Kepala Sekolah berserta seluruh Dewan Guru dan Staf Tata Usaha.
Pada tanggal 22 April
1997 terjadi perubahan nama Sekolah Lanjutan Pertama (SLTP) Negeri 17 dan
setelah otonomi daerah menjadi Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 17 Bandar
Lampung yaitu pada tahun 2001. SMP Negeri 17 Bandar Lampung telah mengalami beberapa
pergantian kepemimpinan, sebagai berikut :
1.
Tahun 1985 – 1991 di pimpin oleh Bapak
Drs. G. Napitupulu
2.
Tahun 1991 – 1998 di pimpin oleh Ibu Norma
Nawawi, BA
3.
Tahun 1998 – 2001 di pimpin oleh Dra.
Mujiem
4.
Tahun 2001 – 2006 di pimpin oleh Ibu
Sutarti, S.Pd
5.
Tahun 2006 – 2007 di pimpin oleh Bapak
Sudjasman, S.H
6.
Tahun 2007 – 2010 di pimpin oleh Ibu Hj.
Hendralina, S.Pd
7.
Tahun 2010 saat ini dipimpin oleh Bapak
Purdjijono, S.Pd, M.MPd
Fasilitas yang ada pada
Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 17 Bandar Lampung diantaranya :
§ Hotspot
Area.
§ Perpustakaan.
§ Lab
Komputer.
§ Lab.
IPA
§ Ruang UKS.
§ Ruang Koperasi.
§ Lapangan
Basket
§ Lapangan
Futsal
§ Musholla
§ Kantin
0 komentar:
Posting Komentar